Site icon SMA BAITUL ARQOM

Study Campus Universitas Negeri Malang dan UIN Maulana Malik Ibrahim

Studi kampus adalah proses pembelajaran yang dilakukan di kampus atau perguruan tinggi. Studi kampus penting dilakukan oleh siswa-siswi SMA karena dengan kegiatan studi kampus, siswa SMA dapat mengetahui tentang pembelajaran perkuliahan di perguruan tinggi. Selain itu, kegiatan studi kampus dapat menambah wawasan dan ilmu pengetahuan siswa sehingga siswa lebih siap untuk masuk di perguruan tinggi setelah lulus SMA, selain itu juga untuk menambah pengetahuan siswa terkait beasiswa di perguruan tinggi.

Studi Kampus nampaknya memang menjadi tradisi tahunan bagi SMAS Baitul Arqom. dengan begitu untuk terus memotivasi peserta didik meraih mimpi dan cita-cita nya, SMAS Baitul Arqom melaksanakan program Study Campus untuk memberikan wawasan tentang dunia Perguruan Tinggi Negeri dan beberapa cara untuk memasuki Perguruan Tinggi Negeri. Dalam kegiatan Study Campus, pemateri dari pihak Universitas Negeri Malang dan UIN Maulana Malik Ibrahim memberikan beberapa strategi untuk lolos dalam SNMPTN khususnya strategi untuk pemlihan jurusan dan fakultas. Selain itu, Pihak Universitas memberikan informasi beberapa Beasiswa yang ada di tingkat Universitas. Kegiatan ini mendapat response positif dari beberapa pihak agar terciptanya lulusan SMAS Baitul Arqom yang unggul. Kegiatan ini juga telah mewujudkan beberapa siswa lulusan SMAS Baitul Arqom dapat bersaing dan diterima di Universitas Negeri.

Semoga dengan bertambahnya informasi, peluang siswa semakin besar terutama untuk bidik misi.

Universitas Negeri Malang

UIN Maulana Malik Ibrahim

UIN Maulana Malik Ibrahim

Universitas Negeri Malang

Universitas Negeri Malang

Universitas Negeri Malang

Share this:
Exit mobile version